Hallo rekan2 traders, berikut adalah kumpulan berbagai pertanyaan yang biasanya ditanyakan oleh rekan2 sesama trader (khususnya newbie) ke saya. Check this out ya. Silakan ditambahkan jika ada yang kurang :

  1. Q: Sudah berapa lama anda trading?

A: Saya mulai buka akun trading sejak 2013, namun serius trading secara sistematis (pakai trading system) sejak 2017.

  1. Q: Anda trading/investing juga di instrument lain (misalnya: cryptos, forex)?

A: Nope, saya hanya trading di saham saja. Dan untunglah saya kenal saham duluan, dan tidak tergoda untuk mencoba instrument yang lain, seperti misalnya: cryptos/forex.

  1. Q: Berapa cuan anda dalam sehari?

A: Well, tentunya tergantung dari jumlah modal/equity anda masing2. Nah, karena saya bukan day-trader, maka cuan yang saya dapat bukanlah harian. Biasanya saya hold 1 posisi antara beberapa hari sampai max.3 bulan. Dan cuannya lumayan lah, kalau cuma buat belanja sebulan, apalagi kalau market lagi bagus (kek 2 bulan terakhir Nov-Dec 2020), cuan 2 bulan bisa buat biaya hidup setahun 😀

  1. Q: Apa pola favorit trading style/setup anda?

A: Trendfollower style with Buy on Breakouts.

  1. Q: Berapa besar dana trading yang anda pakai ketika memulai trading?

A: Saya mulai dengan nominal kecil, 10-20 juta rupiah. Ketika sudah mulai nyaman dengan style/trading system saya, dan mulai terbiasa dengan losses, dan sudah mulai cuan konsisten, maka saya mulai pede untuk menaikkan dana trading saya secara bertahap, mulai dari 50 juta, 100juta, 200juta (minimal modal untuk membuka akun margin), sampai ….(silakan diisi sendiri tergantung kekuatan modal dan tingkat keyakinan anda terhadap bisnis trading ini).

  1. Q: Kapan sih sebaiknya anda melakukan top-up dana?

A: Kalau ada uang/dana dingin lebih ?

  1. Berapa lama/jam yang anda habiskan dalam 1 hari untuk kegiatan trading (analisa, tarik2 garis, input order, dll)? Apakah anda mantengin/melototin running trade di jam bursa buka?

A: Karena saya bukan day-trader, maka saya jarang sekali mantengin/melototin running trade di jam bursa. Biasanya saya hanya spend 30 – 60 menit (maksimal) untuk: screening, input ke trading jurnal, input ke auto-order. Yes, saya selalu menggunakan auto-order untuk semua transaksi trading saya. Dan berita bagusnya lagi, semua auto-order yang saya input di luar jam bursa. Jadi, saya tidak perlu repot2 untuk buka aplikasi OLT (Online Trading) apalagi cek2 running trade di jam bursa. Hebat bukannn?! So, anda punya banyak waktu luang donk? Oh yes, jelas…waktu luangnya, bisa saya manfaatkan untuk hal2 lain yang saya suka, di luar trading tentunya.

  1. Q: Apa tipe trader yang anda lakukan?

A: Trend follower trading. Saya bukanlah seorang day-trader.

  1. Q: Apa tipe/strategi trading yang pernah anda jalankan? Dari semua strategi tsb, mengapa anda memilih style trend follower?

A: Saya sudah menjalankan beberapa strategi trading, misalnya: swing trade, BOW (Buy on Weakness), momentum trading, dan BOB (Buy on Breakout) yang merupakan bagian dari Trend Follower (TF) style. Saya akhirnya memilih untuk fokus pada TF style, karena saya merasa nyaman dan cocok dengan diri saya, serta telah dibuktikan dengan kinerja trading saya selama 4 tahun terakhir. Terbukti bahwa TF style memberikan return yang paling konsisten, yaitu mampu mengalahkan kinerja Mr.Market (IHSG) maupun para Top Fund Manager.

  1. Q: Apa ada punya trading system sendiri, selain TN (Tapak Naga)?

A: Yes, sejak awal 2019, saya menggunakan sebuah system trading, yang saya namakan TMTN (Teenage Mutant Turtle Ninja) atau biasa disebut, TURTLE Trading System. Artikel selengkapnya silakan dicek disini : bit.ly/TMTNSystem

  1. Q: Boleh di-share tentang stock chat room yang anda ikuti?

A: Saya hanya join 1 telegram channel yaitu, @TradingClass (TC). Saya sudah bergabung dengan channel telegram ini selama 4 tahun terakhir (sejak 2017), dan saya belajar sangat banyak hal untuk mencapai tujuan finansial saya! Owner grup ini adalah mentor saya, yaitu Bapak Hadi Jie Kusumo. Berikut link blog suhu Jie : http://hadijie.blogspot.com/ silakan follow public telegram channel beliau @BerDagangAngka, atau channel youtube: @Jie Kusumo

  1. Q: Bagaimana caranya untuk menjadi member berbayar anda?

A: Saya tidak menjual stockpick/member berbayar. Namun, kadang saya memberikan webinar saham dengan materi basic/dasar untuk pemula, biasanya 3 bulan sekali. Eventnya kerjasama dengan IKASTARA (Ikatan Alumni SMA Taruna Nusantara), dan sebagian dananya didonasikan untuk Yayasan NBN (Nawa Bhakti Nusantara), sebuah yayasan amal milik alumni SMA TN Angkatan 9.

  1. Q: Apa platform trading yang anda gunakan?

A: Pada awalnya saya hanya menggunakan screener milik salah satu sekuritas, ditambah dengan software charting, yaitu Chartnexus. namun sejak 2019 awal, saya mulai menggunakan platform trading Amibroker untuk keperluan screening dan charting.

  1. Q: Bagaimana anda mendapatkan data Amibroker? Data apa saja yang anda perlukan?

A: Karena saya bukan day-trader, maka saya hanya perlu data EOD (End-of-Day). Anda bisa berlangganan data Amibroker dari banyak sumber, salah satunya dari sekuritas (misal: YB cabang tertentu, maupun via penyedia data Amibroker, misal: Pak Husni Gumilang (telegram @husnige).

  1. Q: Bagaimana anda belajar amibroker? Ada referensi tutorial untuk belajar amibroker?

A: Saya belajar amibroker secara autodidak, yaitu dari rekan member TC (Trading Class), maupun dari mbah google. Anda bisa mendapatkan banyak referensi AFL (script Amibroker coding) via mbah google dan melakukan ATM (Amati-Tiru-Modifikasi). Untuk tutorial amibroker, ada banyak di google, untuk buku2 tentang amibroker dalam bahasa Indonesia, salah satu pengarang yang saya pernah baca, misalnya: Pak Husni Gumilang (telegram @husnige).

  1. Q: Mengapa anda tidak memutuskan untuk menjadi seorang full-time trader?

A: Dengan style dan trading system yang saya gunakan sekarang, kegiatan trading bisa dilakukan hanya dalam waktu 30-60 menit saja, tanpa perlu melototin/mantengin running trade di jam bursa. Dan saya merasa sangat nyaman dengan style tsb, karena memungkinkan saya untuk melakukan perkerjaan utama, maupun hobi saya yang lain, dari waktu di luar trading yang saya miliki. So, saya lebih suka menyebut diri saya sebagai “Independent Trader/Trader Merdeka”, instead of Full-Time Trader.

  1. Q: Apakah moment trading yang membuat anda tercerahkan/eureka?

A: Kinerja trading saya di tahun 2017 (pertama kali menggunakan system trading TN/Tapak Naga) berhasil mengalahkan kinerja Market dengan sangat baik, yaitu +59.87% Vs IHSG +20.02%. Kemudian berturut2, kinerja 2018: +37.46% Vs IHSG -2.28%, kinerja 2019: +132.76% Vs IHSG +1.69%, dan terakhir kinerja 2020: +63.14% Vs IHSG -5.08%. Sejak 2017, kinerja trading bulanan maupun YTD saja selalu mampu mengalahkan kinerja Mr.Market/IHSG secara konsisten! Silakan cek di mari untuk kinerja trading mulai 2017-2020: bit.ly/Kaleidoskop17; bit.ly/Kaleidoskop18; bit.ly/Kaleidoskope19; bit.ly/Kaleidoskop20

  1. Q: Apa resep rahasia anda supaya kinerja bisa mengalahkan market secara konsisten?

A: Tidak ada resep rahasia. Beberapa materi yang penting sudah saya share di blog ini, antara lain: Money Management, Jurnal trading, dan Trading System. Kombinasi antara disiplin, taat pada system, dan money management yang kuat adalah kunci bisa survive di market, dalam kondisi apapun.

  1. Q: Apakah anda mempunyai mentor atau pernah ikut seminar/workshop berbayar sebelumnya?

A: Iya, saya pernah ikut seminar berbayar dari Pak Teguh Hidayat, seorang Value Investor (Blog: https://www.teguhhidayat.com/) untuk belajar tentang Analisa Fundamental termasuk cara membaca Laporan Keuangan perusahaan, maupun workshop berbayar Trading Class (TC) dengan mentor Pak Hadi Jie Kusumo, seorang full-time trader (Blog: http://hadijie.blogspot.com/) dimana saya banyak belajar tentang Money Management, Jurnal Trading, dan Trading System.

  1. Q: Apakah ada tips2 dari anda untuk saya (karena saya masih baru di stock market/newbie)?

A: Tetap disiplin saat anda mengeksekusi suatu trading plan. Fokuslah pada berapa besar nominal yang akan anda ikhlaskan jika mengalami loss, mulailah dengan nominal yang kecil dan bisa anda terima. Belajarlah untuk menerima losses, karena itu adalah bagian dari trading. Stay hungry, and stay foolish. Teruslah mengasah ilmu/knowledge anda, dan jangan lupa dipraktekkan pada real market. Minimum requirement untuk trading bagi anda adalah menguasai dan menerapkan : Money Management, Jurnal Trading, dan Trading System.

  1. Q: Apa saja kriteria untuk memilih sekuritas trading yang bagus menurut anda?

A: Yang perlu anda tanyakan saat opening account RDN baru: 1). Ada fasilitas auto-order nggak? kalau ada, auto-order bisa diedit/ammend nggak? 3). Ada jualan reksadana nggak? Misal ada dana idle, bisa gampang switching dari reksadana ke saham/nggak? 4). Platform OLT (Online Trading) bisa dibuka di HP&Laptop? User interface gimana? Koneksi misal di HP ringan/nggak? 5). Fee beli&jual berapa?

  1. Q: Adakah panduan resmi tentang pembukaan rekening sekuritas (RDN/Rekening Dana Nasabah)?

A: Ada. Silakan klik link berikut ini : http://yuknabungsaham.idx.co.id/mulai-investasi

  1. Q: Apakah pembukaan rekening sekuritas/RDN dapat dilakukan secara online? Dimana saja bisa mencari linknya? Apa saja syarat2 untuk pembukaan rekening sekuritas?

A: Ada. Silakan googling sendiri ya di bagian perusahaan sekuritas berikut ini : http://yuknabungsaham.idx.co.id/perusahaan-sekuritas

  1. Q: Apa saja syarat2 untuk pembukaan rekening sekuritas?

A: Isi form aplikasi pembukaan sekuritas dan rekening dana nasabah (atasnama anda pribadi), copy cover depan buku tabungan, copy NPWP. Jika ada sekuritas yang terdaftar di kota anda, silakan berkunjung dan bertanya ke salesnya. Apabila tidak ada, maka anda bisa mendaftar secara online, dan mengirimkan syarat2 pendaftarannya melalui ekspedisi. Biasanya dalam waktu 7-14 hari kerja, aplikasi pembukaan sekuritas anda akan sudah jadi, dan anda mendapat no.RDN (Rekening Dana Nasabah), username dan password serta pin trading untuk bertansaksi saham secara online.

Silakan jika ada comment/masukkan, bisa di post di kolom comments. Jika menarik, akan saya tambahkan di list FAQ di atas.

Salam CUANtastic!

%d bloggers like this: